Djawanews.com—Menemukan pasangan yang dapat berbagi kehidupan kita adalah proses yang luar biasa, namun seringnya sangat sulit. Luasnya penggunaan media online yang memungkin semua orang terhubung tidak menjadi jaminan seseorang menemukan cintanya. Dan sekalipun orangnya sudah ada, bagaimana Anda Tahu?
Dilansir Djawanews dari laman Psychology Today, berikut adalah indikasi-indikasi seseorang yang berpotensi menjadi cinta sejati Anda.
Indikasi-Indikasi Seseorang yang Berpotensi menjadi Cinta Sejati
Berkencan adalah proses dimana orang menghabiskan waktu dengan orang lain untuk secara bertahap untuk menentukan apakah seseorang itu cocok sebagai pasangan potensial atau tidak. Menentukan apakah suatu hubungan mencerminkan kegilaan sementara atau cinta sejati kadang-kadang sangat menantang.

Ilustrasi dua orang yang sedang saling mengenal (liputan6.com)
Salah satu indikator yang mungkin berlawanan dengan intuisi tentang kecocokan potensial adalah perasaan diri seseorang. Seseorang yang akan menjadi pasangan yang baik dapat mendorong seseorang untuk menemukan kegiatan atau kepercayaan baru yang memperluas konsep diri mereka.
Namun berlawanan dengan hal di atas penanda awal lainnya bisa jadi adalah “stress”. Berulang kali berinteraksi dengan seseorang yang kesannya sangat berarti bagi seseorang dapat memicu kecemasan atau stress.
Indikator lainnya yakni Anda akan sangat termotivasi untuk melihat orang tersebut dan menginvestasikan sejumlah besar waktu, emosi, dan energi di masa-masa awal berhubungan.
Ikuti juga info-info terbaru dan menarik lainnya terkait relationship yang dibahas Djawanews di sini.