Pemain game mobile tentu membutuhkan smartphone dengan spek tinggi. Setidaknya smartphone yang digunakan harus memiliki chipset, baterai, dan beberapa fitur pendukung untuk bermain game. Sayangnya spesifikasi yang tinggi juga berpengaruh pada harga.
Kini Anda tidak juga bisa merasakan sensasi menjadi pro player dengan smartphone murah berkualitas. Ada banyak pilihan smartphone dengan spek tinggi yang dijual dengan harga miring yang bisa Anda gunakan untuk bermain game. Berikut ini beberapa pilihan smartphone untuk game yang harganya mulai dari 1 jutaan saja.
Daftar Smartphone untuk Game yang Murah
Redmi Note 8 Pro – Rp 3.099.000 sampai Rp 3.499.000
Redmi Note 8 Pro hadir dengan chipset MediaTek Helio G90T. Untuk semakin memuaskan gamer smartphone ini juga telah dilengkapi dengan baterai 4.500 mAh dengan fast charging 18 watt. Sistem pendingin LiquidCool juga akan membuat tangan Anda tetap nyaman saat bermain game.
OPPO A5 2020 – Rp 2.050.000
OPPO A5 2020 hadir dengan chipset Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm) Octa-core Game Boost 2.0. Smartphone ini juga didukung dengan baterai berkapasitas 4.880/5.000 mAh (Min/Typ). Selain untuk gaming, smartphone ini juga mendukung hobi fotografi Anda dengan empat kamera yang masing-masing tersusun atas sensor 12MP, 8MP, 2MP, dan 2MP.
Samsung Galaxy M30s – Rp 3.299.000
Smartphone untuk game dengan harga murah selanjutnya adalah Samsung Galaxy M30s. Smartphone ini hadir dengan chipset Exynos 9611. Tidak ketinggalan juga baterai 6.000 mAh dengan fast charging 15 watt. Mata Anda juga akan dimanjakan dengan layar Super AMOLED 6,4 inci beresolusi fullHD+ 403 ppi 420 nit.
Realme 5s – Rp 2.399.000
Realme 5s hadir dengan chipset Snapdragon 665. Anda juga tidak perlu khawatir dengan daya karena sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Smartphone ini juga memiliki desain yang cheerful dengan warna-warna menarik seperti Crystal Red, Crystal Blue, Crystal Purple.
Vivo Z1 Pro – Rp 3.699.000
Terakhir ada Vivo Z1 Pro yang sudah dibekali dengan chipset Snapdragon 712. Smartphone ini juga ditenagai dengan baterai 5.000 mAh dengan fast charging 18 watt. Untuk gamer berat seperti PUBG smartphone ini snagat cocok karena sudah memiliki RAM 6 GB.
Itulah beberapa smartphone untuk game yang harganya mulai dari 1 jutaan. Anda pilih yang mana? Simak juga aplikasi record game di Android untuk para gamers.