Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Prabowo Biayai Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang dengan Uang Pribadi, Ini Alasannya
Presiden Prabowo Subianto bersama Kabinet Merah Putuh saat retreat di Magelang (Dok. Staf Kepresidenan)

Prabowo Biayai Retreat Kabinet Merah Putih di Magelang dengan Uang Pribadi, Ini Alasannya

MS Hadi
MS Hadi 31 Oktober 2024 at 09:10am

Djawanews.com – Kegiatan retret Kabinet Merah Putih di lembah Tidar, Magelang, tidak menggunakan anggaran negara tetapi sepenuhnya berasal dari uang pribadi Presiden Prabowo Subianto sendiri. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi.

Hasan mengatakan bahwa kegiatan retreat tersebut sudah disiapkan sejak 1 bulan sebelum dilantik. Lantas apa alasan Prabowo pakai uang pribadi untuk retreat menteri di Magelang? 

Mengapa Prabowo Mengadakan Kegiatan Retreat Kabinet Merah Putih

Presiden Prabowo mendanai kegiatan retreat Kabinet Merah Puitih karena merasa penting untuk menyatukan jajaran kabinet yang berasal dari berbagai golongan dengan latar belakang beragam. 

Dalam kegiatan yang dilaksanakan di kompleks Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, mereka menerima pembekalan. Pembalakan ini, mencakup program kerja prioritas kementerian, pengembangan kerja tim, serta mengikuti parade senja dan upacara penurunan Bendera Merah Putih.

Baca Juga:
  • Perhatiannya Prabowo ke Sri Mulyani yang Kedinginan di London: Pakai Mantel, Nanti Sakit
  • Presiden Prabowo Dukung Solusi Dua Negara untuk Selesaikan Konflik Palestina
  • Makan Malam Bersama Jokowi di Angkringan Solo, Prabowo Sebut Tak Bahas Politik

Alasan Prabowo Pakai Dana Pribadi untuk Retreat Menteri di Magelang

Retreat Kabinet Merah Putih di Akmil sudah direncanakan oleh Presiden Prabowo Subianto sejak satu bulan sebelum pelantikan. Persiapan retreat kabinet ini dilakukan Prabowo dan timnya. Pendanaan acara ini pun berasal dari kantong pribadi Prabowo. 

Karena perencanaan retret sudah dilakukan sebelum pelantikan, ia tidak dapat menggunakan anggaran dari Sekretariat Negara. Selain itu, meski saat perencanaan retret Prabowo masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan, ia tidak menggunakan dana dari Kementerian Pertahanan.

“Sehingga semua biaya persiapan beliau handle sendiri,” ucap Hasan Nasbi dikutip dari Antara, Senin.

“Yang jelas tidak dari APBN. Pak Prabowo tidak mengatakan itu dari uang dana pribadinya. Tapi, beberapa kegiatan sebelumnya juga, ada konsolidasi di Hambalang, itu memang bukan dari APBN,” imbuhnya.

Selama retret di Akademi Militer, para menteri, wakil menteri, kepala badan, utusan khusus, dan staf khusus yang hadir disediakan berbagai fasilitas memadai. Fasilitas yang dihadirkan termasuk pesawat TNI AU dan Hercules sebagai akomodasi pulang-pergi dari dan ke Jakarta beserta Yogyakarta.

Mereka menginap di tenda glamping atau glamour camping yang terletak di sekitar area golf milik PT Jababeka Tbk (KIJA). Tenda-tenda tersebut dilengkapi dengan AC, kamar mandi pribadi, serta teras untuk bersantai. Tenda untuk peserta retret ini juga memiliki ruang tamu yang luas, lengkap dengan empat kursi, meja, dan karpet.

Untuk kamar tidur, setiap menteri, wakil menteri, kepala badan, utusan khusus, dan staf khusus mendapatkan fasilitas tempat tidur berukuran 200 x 200 sentimeter. Di dalam tenda terdapat lampu tidur, sofa panjang, meja, televisi, lemari pakaian besar, setrika uap, cermin, dan kamar mandi berlapis marmer dengan shower serta toilet.

Lantas berapa gaji Presiden Prabowo Subianto? 

Menurut Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1978 tentang Hak Keuangan Administratif Presiden dan Wakil Presiden, gaji Presiden RI ditetapkan sebesar enam kali lipat dari gaji pokok tertinggi pejabat negara lainnya selain presiden dan wakil presiden.

Gaji pokok tertinggi bagi pejabat negara, selain presiden dan wakil presiden, saat ini adalah Rp 5.040.000 per bulan yang berlaku bagi pejabat tinggi setingkat Ketua DPR, MPR, BPK, DPA, dan MA. Dengan demikian, gaji pokok yang diterima Presiden RI adalah Rp 30.240.000 per bulan, yaitu enam kali gaji pokok tertinggi pejabat negara lainnya (6 x Rp 5.040.000).

Presiden juga berhak atas beberapa tunjangan jabatan dan tunjangan lain yang berlaku bagi PNS, seperti tunjangan untuk pasangan, anak, dan tunjangan makan/beras. Besaran tunjangan jabatan diatur dalam Keputusan Presiden Nomor 68 Tahun 2001 yang mengubah Keputusan Presiden Nomor 168 Tahun 2000 tentang Tunjangan Jabatan bagi Pejabat Negara Tertentu.

Bagikan:
#berita hari ini#djawanews#retreat kabinet merah putih#PRABOWO SUBIANTO#Hasan Nasbi

Berita Terkait

    Harlah 100 Tahun, Gus Hilmy: NU Harus Terus Relevan
    Berita Hari Ini

    Harlah 100 Tahun, Gus Hilmy: NU Harus Terus Relevan

    Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A., menegaskan bahwa Nahdlatul Ulama harus terus relevan agar mampu bertahan dan memberi manfaat nyata bagi ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Bahlil Sebut Tenaga Nuklir Jadi Perhatian Dewan Energi Nasional, Apa Alasannya
    Berita Hari Ini

    Bahlil Sebut Tenaga Nuklir Jadi Perhatian Dewan Energi Nasional, Apa Alasannya

    Saiful Ardianto 30 Jan 2026 13:49
  • PLTA PT Kerinci Merangin Hydro dan Dampak Operasional terhadap Danau Kerinci
    Berita Hari Ini

    PLTA PT Kerinci Merangin Hydro dan Dampak Operasional terhadap Danau Kerinci

    Saiful Ardianto 30 Jan 2026 11:47
  • Ancaman Amerika ke Iran Dinilai Keterlaluan, Senator Indonesia: RI Jangan Terjebak Perangkap Politik Trump
    Berita Hari Ini

    Ancaman Amerika ke Iran Dinilai Keterlaluan, Senator Indonesia: RI Jangan Terjebak Perangkap Politik Trump

    Djawanews.com – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, Dr. H. Hilmy Muhammad, M.A., menilai pernyataan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang mengancam Iran karena menolak negosiasi, ....
    Saiful Ardianto
    Saiful Ardianto
  • Dewan Energi Nasional Resmi Dilantik, Prabowo Tegaskan Prioritas Ketahanan Energi
    Berita Hari Ini

    Dewan Energi Nasional Resmi Dilantik, Prabowo Tegaskan Prioritas Ketahanan Energi

    Saiful Ardianto 29 Jan 2026 17:08
  • PLTA Way Besay Disidak DPRD Lampung Utara, Bahas Wisata dan PAD
    Berita Hari Ini

    PLTA Way Besay Disidak DPRD Lampung Utara, Bahas Wisata dan PAD

    Saiful Ardianto 29 Jan 2026 11:05

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Inovasi Energi Terbarukan: PLTA Mikrohidro Lebakbarang Pekalongan Menghasilkan Listrik Bersih
Berita Hari Ini

1

Inovasi Energi Terbarukan: PLTA Mikrohidro Lebakbarang Pekalongan Menghasilkan Listrik Bersih

Pabrik HPAL Vale Ditopang Tiga PLTA, Strategi Efisiensi Energi dan Rendah Emisi
Berita Hari Ini

2

Pabrik HPAL Vale Ditopang Tiga PLTA, Strategi Efisiensi Energi dan Rendah Emisi

Kuota Impor BBM SPBU Swasta Kembali Diberlakukan per 6 Bulan, ESDM Perkuat Evaluasi Pasok?
Berita Hari Ini

3

Kuota Impor BBM SPBU Swasta Kembali Diberlakukan per 6 Bulan, ESDM Perkuat Evaluasi Pasok?

PLTA Batang Toru: Pengelola Ajukan Banding Setelah Izin Lingkungan Dicabut, Pemerintah Tindak Lanjut dengan Audit Lingkungan
Berita Hari Ini

4

PLTA Batang Toru: Pengelola Ajukan Banding Setelah Izin Lingkungan Dicabut, Pemerintah Tindak Lanjut dengan Audit Lingkungan

Eropa Percepat Pengembangan Energi Angin di Laut Utara: Komitmen 100 Gigawatt hingga 2050
Berita Hari Ini

5

Eropa Percepat Pengembangan Energi Angin di Laut Utara: Komitmen 100 Gigawatt hingga 2050

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2026 Djawanews Media Utama
arrow-up