Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Rencana Pemindahan Ibu Kota: Masalah Sosial dan Lingkungan Harus Dipertimbangkan

Rencana Pemindahan Ibu Kota: Masalah Sosial dan Lingkungan Harus Dipertimbangkan

Usman Mahendra
Usman Mahendra 24 Juni 2019 at 10:58pm

Rencana pemindahan ibu kota tidak bisa mengabaikan masalah sosial dan lingkungan di sekitarnya.

Rencana pemindahan ibu kota telah melalui beberapa kajian. Pemerintah sendiri juga telah melakukan studi pemindahan ibu kota untuk persiapannya. Nanti, ibu kota yang semula berada di Jakarta akan dipindah ke suatu wilayah. Belum jelas wilayah mana yang menjadi tujuan perpindahan. Namun beberapa kali nama Kalimantan disebut. Agaknya wilayah tersebut jadi kandidat terkuat.

Studi rencana pemindahan ibu kota di Kalimantan hampir selesai

Bambang Brodjonegoro, Menteri PPN, memberikan pernyataan kepada media seusai rapat kerja bersama Komisi XI DPR di Jakarta, Selasa (18/6). Dalam pernyataannya tersebut ia mengatakan bahwa studi rencana pemindahan ibu kota sudah mencapai 90 persen. Ibu kota sudah hampir pasti pindah. Perpindahan tinggal menunggu keputusan Presiden Jokowi mengenai lokasi pastinya.

Seperti yang dilansir dari voaindonesia.com, Saputra Adiwijaya, sosiolog dari Universitas Palangkaraya, mengatakan bahwa warga setempat sangat antusias. Para warga berharap Presiden Jokowi memilih daerah mereka sebagai ibu kota baru nantinya.

Rencana perpindahan tersebut juga harus mempertimbangkan berbagai masalah yang berpotensi membayangi pemindahan tersebut. Di antaranya adalah masalah sosial dan lingkungan.

1.Masalah Sosial

Pemindahan ibu kota pasti memiliki dampak yang luas. Entah dampak positif maupun negatif. Sosial yang ada di sekitar ibu kota baru pasti juga terkena dampaknya. Saputra Adiwijaya juga yakin bahwa nantinya pasti terjadi perubahan drastis pada masyarakat lokal di sekitar ibu kota baru tersebut.

Jika pemindahan ibu kota benar-benar memilih Kalimantan, maka dampak sosial akan terjadi pada suku Dayak dengan nilai budayanya. Saputra mengatakan, masyarakat asli—suku Dayak—pelan-pelan telah kehilangan saringan pengaruh budaya luar. Apalagi jika Kalimantan menjadi ibu kota negara yang baru.

Saputra juga berpendapat bahwa masyarakat Dayak jadi salah satu masyarakat yang paling terbuka pada budaya luar. Hal tersebut dibuktikan adanya pendatang dari Banjar dan Jawa yang datang ke Kalimantan Tengah. Meskipun suku Dayak bisa terbuka terhadap budaya luar, masyarakat lokal juga butuh dipersiapkan. agar mampu menerima perubahan tanpa gejolak sosial yang berarti.

Kebakaran lahan mengancam daerah Kalimantan (wwf.or.id)

2. Masalah Lingkungan

Lingkungan juga diprediksi akan terkena dampak pemindahan ibu kota baru. Kebutuhan lahan diprediksi akan membutuhkan lahan yang luas. Padahal Kalimantan dinilai rentan terhadap masalah lingkungan seperti banjir dan kebakaran lahan.

Dimas Novian Hartono, Direktur Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Tengah, menjelaskan kemungkinan tersebut kepada VOA. Ia berpendapat bahwa kawasan tersebut rentan bencana ekologis seperti banjir dan kebakaran lahan. Bencana tersebut disebabkan oleh berbagai faktor, beberapa di antaranya adalah karena adanya praktik pembukaan hutan dan tambang.

Kalimantan Tengah memang jadi salah satu percontohan dalam proyek restorasi gambut yang dilakukan oleh Badan Restorasi Gambut (BRG). Selain itu pemerintah daerah juga sedang mengupayakan kajian terkait larangan pembakaran untuk pembukaan lahan baru. Namun proses tersebut membutuhkan waktu yang lama.

Sebagai upaya rencana pemindahan ibu kota, pemerintah harus ikut berperan aktif dalam upaya melindungi hutan. Pelindungan hutan di Kalimantan nantinya akan berdampak pada kondisi sosial-budaya masyarakat setempat serta lingkungan.

Bagikan:
#IBU KOTA PINDAH#JOKOWI#Kalimantan#Palangkaraya#PEMINDAHAN IBU KOTA#program Jokowi

Berita Terkait

    Pemkab Garut Kaji Penggunaan Limbah Plastik untuk Aspal Jalan
    Berita Hari Ini

    Pemkab Garut Kaji Penggunaan Limbah Plastik untuk Aspal Jalan

    Djawanews.com – Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat, serius mengkaji pemanfaatan limbah plastik sebagai bahan campuran aspal dalam pembangunan jalan. Inovasi ini dinilai tidak hanya mengurangi sampah plastik, ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • AHY: Pertumbuhan Hijau Harus Jadi Strategi Global, Bukan Sekadar Slogan Rep/Cam: Nuryanto
    Berita Hari Ini

    AHY: Pertumbuhan Hijau Harus Jadi Strategi Global, Bukan Sekadar Slogan Rep/Cam: Nuryanto

    MS Hadi 12 May 2025 14:24
  • Pelajaran Coding dan AI Diajarkan di Sekolah Mulai Tahun Ini, Tunggu Permendikdasmen
    Berita Hari Ini

    Pelajaran Coding dan AI Diajarkan di Sekolah Mulai Tahun Ini, Tunggu Permendikdasmen

    MS Hadi 12 May 2025 07:05
  • Fadli Zon Targetkan Penulisan Sejarah Indonesia Versi Terbaru Rampung Agustus 2025
    Berita Hari Ini

    Fadli Zon Targetkan Penulisan Sejarah Indonesia Versi Terbaru Rampung Agustus 2025

    Djawanews.com – Menteri Kebudayaan Fadli Zon menargetkan penulisan ulang sejarah Indonesia dalam versi terbaru akan selesai tepat pada peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, yakni pada 17 ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Khawatir Privasi, Begini Cara Nonaktifkan Fitur Recall di Windows 11
    Berita Hari Ini

    Khawatir Privasi, Begini Cara Nonaktifkan Fitur Recall di Windows 11

    MS Hadi 11 May 2025 13:09
  • Bill Gates Tertarik dengan Potensi Pertanian Indonesia, Puji Keanekaragaman Genetik Pisang
    Berita Hari Ini

    Bill Gates Tertarik dengan Potensi Pertanian Indonesia, Puji Keanekaragaman Genetik Pisang

    MS Hadi 11 May 2025 07:05

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

Daftar 7 Gedung Tertinggi di Dunia, Di Mana Saja?
Berita Hari Ini

1

Daftar 7 Gedung Tertinggi di Dunia, Di Mana Saja?

Presiden Prabowo Targetkan Swasembada BBM dalam Lima Tahun
Berita Hari Ini

2

Presiden Prabowo Targetkan Swasembada BBM dalam Lima Tahun

133 Kardinal Telah Tiba di Vatikan, Siap Ikuti Konklaf Pemilihan Paus Baru
Berita Hari Ini

3

133 Kardinal Telah Tiba di Vatikan, Siap Ikuti Konklaf Pemilihan Paus Baru

Bill Gates Apresiasi Program Vaksinasi Anak di Indonesia: Contoh yang Hebat
Berita Hari Ini

4

Bill Gates Apresiasi Program Vaksinasi Anak di Indonesia: Contoh yang Hebat

Ariel Tatum Ungkap Alasan Go Public Hubungannya dengan Daffa Wardhana
Berita Hari Ini

5

Ariel Tatum Ungkap Alasan Go Public Hubungannya dengan Daffa Wardhana

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up