Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Berita Hari Ini
Kampanye Saat Bagi Minyak Goreng, Pengamat Sebut Zulhas Gelisah: PAN di Bawah Ambang Batas 4 Persen
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (cnnindonesia.com)

Kampanye Saat Bagi Minyak Goreng, Pengamat Sebut Zulhas Gelisah: PAN di Bawah Ambang Batas 4 Persen

MS Hadi
MS Hadi 13 Juli 2022 at 10:28am

Djawanews.com – Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum PAN Zulkifi Hasan alias Zulhas menjadi sorotan usai membagikan minyak goreng gratis sembari mengkampanyekan anaknya Futri Zulya Savitri. Tindakan Zulhas ini menuai polemik karena dinilai dilakukan saat bertugas menjadi Menteri Perdagangan (Mendag).

Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia Andriadi Achmad menilai, Zulhas tidak semestinya melakukan kegiatan partai apalagi berkampanye di saat bersamaan dengan kegiatan kementerian yang dipimpinnya, yaitu memantau distribusi minyak goreng subsidi dari pemerintah bernama Minyakita.

"Tanpa Zulhas berkampanye pun, sebetulnya masyarakat sudah tahu bahwa Zulhas adalah Ketum PAN dan tentu aktifitasnya serta program-program kerjanya di lapangan secara tidak langsung akan berpengaruh terhadap suara PAN di Pemilu 2024," ujar Andriadi, dikutip dari voi.id, Rabu, 13 Juli.

Meski demikian, Direktur Eksekutif Institute Nusantara PolCom SRC itu menganggap, upaya Zulhas mengampanyekan anaknya bisa jadi dilakukan secara spontan. Menurutnya, Zulhas ingin PAN sukses di pemilu lantaran masih "dihantui" partainya tidak lolos parliamentary threshold atau ambang batas parlemen 4 persen.

Atas dasar itu, lanjut Andriadi, Zulhas mengampanyekan calon legislatif dari partai berlambang matahari tersebut yang merupakan anaknya sendiri, Futri Zulya Savitri. Futri yang menjabat pengurus DPP PAN maju sebagai calon legislatif PAN dapil Lampung 1.

"Saya melihat ada kegelisahan dan kekhawatiran Zulhas, lantaran dalam berbagai survei menunjukkan elektabilitas PAN di bawah ambang batas 4 persen dan cenderung tidak lolos PT di Pileg 2024," kata Andriadi.

"Sehingga, secara spontanitas tanpa disadari momentum saat ini sebagai Kemendag dimanfaatkan Zulhas untuk tancap gas sambil berkampanye. Padahal posisi kemendag sedang disoroti masyarakat, di mana akibat kenaikkan cukup tinggi minyak goreng sampai saat ini dan kenaikkan bahan pokok lainnya," lanjutnya.

Menurut Andriadi, Zulhas bisa lebih bijaksana dan cermat lagi dalam menjalankan roda kementerian. Salah satunya dengan menjalankan perintah Presiden Jokowi menurunkan harga minyak goreng di pasaran. Jika upaya itu berhasil, kata dia, akan menjadi nilai positif bagi Zulhas, Kemendag, dan tentunya PAN dalam Pileg 2024.

"Saya kira hampir semua partai diuntungkan dengan kehadiran kadernya di kementerian bila mampu memanfaatkan program-program kerjanya seoptimal mungkin untuk kepentingan dan menyentuh rakyat," jelas Andriadi.

"Akan tetapi, sebaliknya jika kehadiran kadernya di kementerian dinilai negatif dan buruk dimata rakyat akan berimbas terhadap partainya," tandasnya.

Bagikan:
#berita hari ini#djawanews#kemendag#minyak goreng#PAN#Futri Zulya Savitri#Andriadi Achmad#Zulkifi Hasan#Zulhas

Berita Terkait

    Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Kredit PT Sritex, Termasuk Eks Dirut Bank DKI
    Berita Hari Ini

    Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Kredit PT Sritex, Termasuk Eks Dirut Bank DKI

    Djawanews.com – Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan tiga tersangka dalam kasus dugaan korupsi pemberian fasilitas kredit kepada PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex). Salah satu tersangka yakni eks ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Prabowo Terbitkan Perpres Libatkan TNI dan Polri Lindungi Jaksa
    Berita Hari Ini

    Prabowo Terbitkan Perpres Libatkan TNI dan Polri Lindungi Jaksa

    MS Hadi 22 May 2025 12:11
  • Hashim Djojohadikusumo Tegaskan MBG Tak Bersifat Wajib: Tidak Ada Unsur Paksaan
    Berita Hari Ini

    Hashim Djojohadikusumo Tegaskan MBG Tak Bersifat Wajib: Tidak Ada Unsur Paksaan

    MS Hadi 22 May 2025 11:07
  • Pemprov DKI Luncurkan Rute Baru Transjabodetabek Blok M-PIK 2, Tarif Rp3.500
    Berita Hari Ini

    Pemprov DKI Luncurkan Rute Baru Transjabodetabek Blok M-PIK 2, Tarif Rp3.500

    Djawanews.com – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui PT Transjakarta akan mengoperasikan rute baru Transjabodetabek Blok M-Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 (T31) mulai hari ini, Kamis, 22 Mei. Rute baru ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Mendikdasmen Tegaskan Guru Sekolah Rakyat Diambil dari Tenaga Pengajar Aktif, Bukan Rekrutmen Baru
    Berita Hari Ini

    Mendikdasmen Tegaskan Guru Sekolah Rakyat Diambil dari Tenaga Pengajar Aktif, Bukan Rekrutmen Baru

    MS Hadi 22 May 2025 09:02
  • Aksi Demo Mahasiswa di Depan Balai Kota DKI Jakarta Berujung Ricuh, 7 Polisi Terluka dan 93 Orang Ditangkap
    Berita Hari Ini

    Aksi Demo Mahasiswa di Depan Balai Kota DKI Jakarta Berujung Ricuh, 7 Polisi Terluka dan 93 Orang Ditangkap

    MS Hadi 22 May 2025 08:11

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Populer

UGM Siap Hadapi Gugatan Rp69 Triliun terkait Polemik Ijazah Jokowi
Berita Hari Ini

1

UGM Siap Hadapi Gugatan Rp69 Triliun terkait Polemik Ijazah Jokowi

Pimpinan KPK Usul Parpol Dibiayai Negara untuk Cegah Korupsi
Berita Hari Ini

2

Pimpinan KPK Usul Parpol Dibiayai Negara untuk Cegah Korupsi

Imigrasi Batam Amankan 23 WNA Pelanggar Aturan Keimigrasian
Berita Hari Ini

3

Imigrasi Batam Amankan 23 WNA Pelanggar Aturan Keimigrasian

Kemenkes Siagakan Layanan Kesehatan Haji 24 Jam, Terutama di Titik Strategis
Berita Hari Ini

4

Kemenkes Siagakan Layanan Kesehatan Haji 24 Jam, Terutama di Titik Strategis

BPOM Ungkap Tiga Penyebab Utama Keracunan Makan Bergizi Gratis
Berita Hari Ini

5

BPOM Ungkap Tiga Penyebab Utama Keracunan Makan Bergizi Gratis

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up